MANADO, (manadoterkini.com) – Sekprov Sulut Ir Siswa R Mokodongan pun menganggap batas wilayah Manado dan Minut sudah selesai dan tinggal pencangan saja. Namun dianjurkan agar tapal batas Manado Minut dibangun tugu agar tidak ada lagi persoalan dikemudian hari. “Kami harapkan Manado bisa menjadi percontohan dalam penyelesaian tapal batas,” harap Mokodongan.
Kabag Pemerintahan Umum Manado Joudy Senduk SE menambahkan, pertemuan nanti dengan Kabupaten Minahasa Utara diharapkan bisa selesai dan mengacu pada 19 titik sesuai dengan hasil pertemuan dengan kemendagri. “Dengan itu selanjutnya akan dibuat permendagrinya,” kunci Senduk.(*/ald)