Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanPolitik

Sabil Rahman Buka Musda Golkar Kabupaten/Kota se Sulawesi Utara versi Munas Ancol

×

Sabil Rahman Buka Musda Golkar Kabupaten/Kota se Sulawesi Utara versi Munas Ancol

Sebarkan artikel ini
Rene Manembu
Rene Manembu

MANADO, (manadoterkini.com) – Partai Golongan Karya (Golkar) kubu Agung Laksono, Selasa (16/6) menggelar Musyawarah Daerah (Musda) di Lion Hotel, Piere Tendean, Manado, diikuti kader dari Kabupaten/Kota di Sulut. Kegiatan dibuka sekitar Pukul 12.00 WITA, oleh Wasekjen DPP PG Sabil Rahman berlangsung sukses tanpa hambatan.

“Iya, Musda sudah dibuka oleh DPP Partai Golkar dan sambutan dari Ketua DPD Partai Golkar Sulut Rene Manembu dan juga dihadiri oleh pengurus Kabupaten/Kota se Sulut,” ujar Stevy Suawa di komplex Hotel Lion Manado.

Sementara itu ditempat terpisah, Ketua DPD Partai Golkar versi Munas Ancol Rene Manembu menegaskan bahwa Partai Golkar siap memenangkan Pilkada di Sulut seperti lalu-lalu. “Iya, kami siap memenangkannya. Dan sekarang dimulai dengan konsolidasi organisasi sesuai perintah Mahkamah Partai. Liat saja waktu Pak Sondakh 11 daerah kita menang, zaman pak Imba 5 daerah kita menang dan sekarang hanya 2,” ujar Manembu.

Menurut Manembu kejayaan Golkar harus bangkit kembali di Sulut, dan sesuai jadwal Musda Kabupaten dan Kota di Sulut dilaksanakan pada bulan Juni bagi daerah yang akan melaksanakan Pilkada dan bulan Juli bagi daerah yang tidak melaksanakan pilkada. “Itu semua dilaksanakan dalam rangka konsolidasi organisasi, untuk Musda Provinsi mungkin bulan Agustus,” terang Manembu.

Sementara itu di Kawanua Hotel Manado tampak sejumlah petinggi Partai Golkar hadir, termasuk Elly Lasut, Maya Rumantir, Jackson Kumaat. Informasi yang didapatkan bahwa sementara dilakukan fit and propert tes calon kepala daerah. “Sementara tes dan tertutup dari Media,” kata salah satu petugas dilokasi. (Chris)