Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

HUT RI Ke 70, Teks Proklamasi Menggema di Bawah Laut Pantai Malalayang Manado

×

HUT RI Ke 70, Teks Proklamasi Menggema di Bawah Laut Pantai Malalayang Manado

Sebarkan artikel ini

Situasi Pantai MalalayangMANADO, (manadoterkini.com) – Peringatan detik-detik proklamasi di bawah Laut Pantai Malalayang Manado berlangsung khusyuk dan sukses. Kegiatan tersebut dimulai pukul 12.00 Wita, senin (17/8).

Bertindak Inspektur Upacara yakni Kolonel Herkulanus dan Komandan Upacara Edwin Ramadhan. Upacara bawah laut ini dihadiri 250 penyelam terdiri dari Korps Marinir, Polresta Manado, Pemkot Manado, Forti Manado, DPTNB Bunaken dan lainnya.

Komandan Upacara Herkulanus menegaskan kegiatan ini dalam rangka menggelorakan kampanye Indonesia sebagai Poros Maritim dunia dan mendukung penuh Program Pemerintah Pusat yang dicetuskan Presiden RI Ir. Joko Widodo.

“Kegiatan ini dihadiri 250 penyelam dari eleman masyarakat menggelorakan kampanye Indonesia sebagai poros maritim dunia,” ujar Herkulanus.

Upacara di Pantai Malalayang Manado digelar di kedalaman 8 meter dibawah laut disaksikan ribuan masyarakat Sulawesi Utara, maupun warga dalam dan luar negeri. (chris)