Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Pemkab Minsel Taruh Harapan Masyarakat Kepada Tim Ekspedisi Kapsul Waktu 2085

×

Pemkab Minsel Taruh Harapan Masyarakat Kepada Tim Ekspedisi Kapsul Waktu 2085

Sebarkan artikel ini

AMURANG, (manadoterkini.com) – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu SE, menaruh harapan masyarakat terhadap tim ekspedisi Kapsul Waktu 2085 yang pada Jumat (4/12) kemarin melintasi wilayah Kabupaten Minsel.

Tim estafet ekspedisi Kapsul Waktu dijemput di terima Asisten III Pemkab Minsel sekaligus mewakili Bupati Minsel Drs James Tombokan dihalaman kantor bupati Kelurahan Pondang Kecamatan Amurang Timur.

Tombokan dalam sambutanya yang membacakan sambutan bupati, menyampaikan apresiasi kepada tim yang sudah melintasi wilayah Minsel dalam rangka menyerap impian masyarakat di daerah ini. Harapan masyarakat Minsel yang disampaikan bupati untuk dititipkan kepada ekspedisi kapsul waktu langsung dibawa dan dimasukan kedalam kotak kapsul waktu dengan mendapat pengawalan dari sejumlah personil. “Impian dan harapan bupati serta masyarakat Minsel yang saya sampaikan ini semoga bisa terwujud,” tandasnya.

Sebagaimana diketahui keberadaan Kapsul Waktu yang notabene berisi harapan masyarakat Indonesia pada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) berjangka waktu 70 tahun ke depan hingga pada tahun 2085 mendatang. Tim ekpedisi ini merupakan gerakan 70 tahun Indonesia merdeka sebelumnya telah dicanangkan Presiden Joko Widodo pada 14 Maret 2015 di titik nol kilometer Kota Sabang Nangroe Aceh Darussalam (NAD). Tim ini nantinya akan menempuh jarak sekitar 30.500 Km mengelilingi seluruh wilayah dari ujung barat, hingga ujung timur Indonesia.(dav)