Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

Akui Banyak Karya Ditorehkan Untuk Sulut, GSVL Ikut Antar Alm Prof Sompie

×

Akui Banyak Karya Ditorehkan Untuk Sulut, GSVL Ikut Antar Alm Prof Sompie

Sebarkan artikel ini

LumentutMTerkini.com, MANADO – Fakultas Teknik (Fatek) Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) Manado berduka. Hal itu juga yang dirasakan Walikota Manado periode 2010-2015, Dr Ir GS Vicky Lumentut SH MSI DEA.

Tokoh politik Sulut ini mengaku kehilangan dengan berpulangnya alm. Prof. Ir. Bonny F Sompie. Almarhum meninggal, Senin (18/1) subuh di RS Siloam Karawaci.

GSVL, sapaan Lumentut dan istri tercinta, Prof. Paula Lumentut-Runtuwene bersama dosen pembimbing mantan Walikota Manado itu yakni Enci’ Ir. F Ticoalu dan suami, istri almarhum, DR Hetty Sompie-Geru, MSi serta sejumlah warga Kawanua dan kelaurga besar almarhum di Jakarta dengan masih diliputi kabut duka ikut mengantar jenazah Prof Sompie di Bandara Soekrano Hatta untuk diberangkatkan ke Manado.

“Sebagai keluarga besar Fatek Unsrat, kami sangat mengenal baik almarhum semasa hidup. Banyak karya yang telah ditorehkan almarhum di Bumi Nyiur Melambai ini, di Fatek Unsrat, Politeknik Manado bahkan pernah menjabat birokrat di Pemprov Sulut,” kata GSVL.

Untuk itu atas nama keluarga Lumentut-Runtuwene, GSVL mengaku sangat merasakan duka cita mendalam atas berpulangnya alm. Prof Sompie.

“Selamat jalan Prof, jasamu akan terus kami kenang dan jadikan contoh. Kiranya Tuhan sumber penghiburan dan berkat akan senantiasa menghibur dan memberkati keluarga yang ditinggalkan. Amin,” ungkap GSVL yang kembali mencalonkan diri sebagai Wali Kota Manado periode 2015-2010.(tim)