Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanPolitik

AMEL Sebut Terjadi Dugaan Penyimpangan Anggaran, KPU Manado Siap Diaudit BPK

×

AMEL Sebut Terjadi Dugaan Penyimpangan Anggaran, KPU Manado Siap Diaudit BPK

Sebarkan artikel ini

MTerkini.com, MANADO – Demo Aliansi Masyarakat Ekonomi Lemah di Kejaksaan Negeri Manado dan DPRD Kota Manado waktu lalu yang meminta agar dana pilkada pada KPU Kota Manajusuf wowordo diaudit BPK, karena diduga terjadi penyimpangan mendapat tanggapan dari KPU Kota Manado.

Kepada manadoterkini.com Ketua KPU Manado Dr. Jusuf Wowor, S.IP, M.Si menegaskan lembaga yang dipimpinnya siap diaudit BPK. Ia mengatakan KPU Manado selalu terbuka dan transparan apalagi menyangkut soal anggaran. “Kami siap diperiksa BPK. Tapi kan saat ini belum usai tahapan, karena pilkada belum dilaksanakan. Silakan diperiksa kalau pilkada sudah usai, karena ini masih dalam proses tahapan ke pungut dan hitung” ujar Wowor yang juga pengajar di FISIP Unsrat Manado.

Kata dia, soal demo Aliansi Masyarakat Ekonomi Lemah yang mengatakan ada potongan uang penyelenggara dan wartawan, Ia sendiri baru mendengarnya dan akan langsung meng-cross check ke bagian keuangan. “Setahu saya tidak ada potongan. Tapi lebih jelasnya nanti saya akan cek ke Bagian keuangan,” tegas Wowor lewat sambungan telepon selular.

Seperti diketahui, Demo Aliansi Masyarakat Ekonomi Lemah meminta BPK dan Pemkot Manado memeriksa anggaran keuangan KPU Manado karena diduga terjadi penyimpangan anggaran dan menimbulkan kerugian negara. (chris)