Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Besok, Bupati Tetty Dijadwalkan Buka Soal UN di SMK N 1 Amurang, Wongkar di SMA N 1 Motoling

×

Besok, Bupati Tetty Dijadwalkan Buka Soal UN di SMK N 1 Amurang, Wongkar di SMA N 1 Motoling

Sebarkan artikel ini

MTerkini.com, AMURANG-Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu SE dijadwalkan akan membuka naskah Ujian Nasional (UN) Tahun Ajaran 2015/2016 di SMK N 1 Amurang pada Senin (4/4) besokn Bupati akan didampingi Sekdakab Minsel Drs Danny Rindengan MSi dan jajaran pejabat Pemkab Minsel serta Muspida.

Sementara, Wakil Bupati Minsel Frangky Donny Wongkar SH dijadwalkan akan membuka naskah UN di SMA N 1 Motoling.

Hal tersebut disampaikan Kabag Humas Pemkab Minsel Frangky Mamangkey SIP kepada manadoterkini.com Minggu (3/4) siang tadi.
Mamangkey mengatakan, selama berada di Amurang, Tetty sapaan akrab bupati Minsel ini akan memanfaatkan kesempatan itu untuk memantau langsung pelaksanaan UN di beberapa sekolah di Minsel.

Sedangkan soal kekuatiran kebocoran soal UN, Kepala Dikpora Minsel Ollivya Lumi SSTP langsung menepis. Sebab seluruh naskah soal UN untuk tingkat SMA/SMK, dipastikan tidak bocor sebab sekolah-sekolah pelaksana UN di jaga ketat.

Seperti diketahui, UN tahun ajaran ini akan diikuti 2.567siswa, yang terdiri dari 1.312 siswa SMA dan 1.255 siswa SMK.(dav)