Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Tenggara

Rayakan HUT Kabupaten Mitra Ke-9, Ini Pesan Bupati James Sumendap SH

×

Rayakan HUT Kabupaten Mitra Ke-9, Ini Pesan Bupati James Sumendap SH

Sebarkan artikel ini

mitramanadoterkini.com, RATAHAN – Mensyukuri anugerah Yang Maha Esa, Bupati James Sumendap SH, mengajak masyarakat Kabupaten Minahasa Tenggata (Mitra), untuk selalu bersyukur dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Hal ini disampaikan orang nomor satu di ‘Tana Patokan Esa’, saat bersama rakyatnya, merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-9 Kabupaten Mitra.

“Mari kita jaga persatuan dan kesatuan yang ada di Kabupaten Mitra, karnea itu yang terutama dan paling penting,” ujar Bupati Sumendap, sembari mengajak masyarakat untuk selalu bersyukur atas anugerah Tuhan, agar Kabupaten Mitra selalu diberkati.

Lebih lanjut, Bupati Sumendap mengajak masyarakat untuk bersama-sama dengan pemerintah, menjaga dan mengembangkan potensi sumber daya alam, cadangan mineral seperti emas, hasil pertanian seperti kelapa, cengkih, palawija dan lainnya.

“Mari kita jaga dan kita terus kembangakan potensi yang dimiliki, untuk kemajuan Minahasa Tenggara. Kita bersama-sama lestarikan segala potensi alam yang ada seperti emas, juga hasil pertanian seperti kelapa, cengkeh, palawija, dan lain-lain. Ini adalah anugerah bagi daerah kita mari kita jaga dan kembangkan,” tandasnya, sembari mengucapkan rasa terima kasih dan rasa bangganya kepada tokoh-tokoh pelopor pemekeran Kabupaten Minahasa Tenggara.(Ger/Pow)