Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanMinahasa Utara

Buka Musrenbang RPJMD 2016-2021, Bupati VAP Minta Jajarannya Fokus Dan Proaktif

×

Buka Musrenbang RPJMD 2016-2021, Bupati VAP Minta Jajarannya Fokus Dan Proaktif

Sebarkan artikel ini

 

manadomanadoterkini.com, AIRMADIDI-Bupati Vonnie Anneke Panambunan (VAP), secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Tahun 2016-2021, Kamis (23/6/2016) di Aula Kantor Bappelitbang.

“Musrenbang dilaksanakaan untuk penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kasepakatan terhadap rancangan RPJMD Kabupaten Minut. Untuk itu Saya minta agar semua peserta Musrenbang fokus dan proaktif, dalam menyampaikan ide-ide atau gagasan yang berguna bagi penyusunan akhir rancangan RPJMD,” kata orang nomor satu di Minut ini.

Lanjutnya, periode tahun 2016-2021 merupakan tahap ketiga dari rencana pembangunan jangka panjang (RPJP) Kabupaten Minut tahun 2005-2025.

“Dimana dalam pembangunan lima tahun kedepan, kita ingin mewujudkan visi pembangunan jangka menengah 2016-2021, yakni Minahasa Utara menjadi Kabupaten agrobisnis, industri dan pariwisata secara terpadu serta berkelanjutan di tahun 2021,” ujar Bupati VAP.

Hadir dalam Musrenbang tersebut, Direktur perencanaan evaluasi dan informasi pembangunan Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri Ir Muhammad Hudori MSi, Wakil Bupati Ir Joppi Lengkong, Ketua DPRD dan Anggota, Forkopimda, perwakilan Bappeda Sulut, jajaran Pemkab Minut, camat, hukum tua serta ASN peserta Musrenbang.(Pow)