Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Edukasi dan ReligiMinahasa Tenggara

Rumah Ibadah di Mitra Dapat Bantuan Pemerintah Daerah

×

Rumah Ibadah di Mitra Dapat Bantuan Pemerintah Daerah

Sebarkan artikel ini
Bupati mitra
Bupati Mitra menyalami ASN pasca libur lebaran

manadoterkini.com, RATAHAN – Pembangunan rumah ibadah di Minahasa Tenggara, mendapat perhatian ekstra dari pemerintahan Bupati James Sumendap. Terbukti, baik pembangunan Gereja maupun Mesjid mendapat bantuan Rp 50 juta.

Tak ayal, wujud kepedulian Pemkab Mitra terhadap pembangunan rumah ibadah mendapat apresiasi dan dukungan Ketua KNPI Kecamatan Posumaen, Polce Lontaan.

“Kami selaku toko pemuda bangga dengan apa yang dilakukan Pemkab Mitra yang memberi bantuan untuk rumah ibadah,” katanya.

Pemberian bantuan rumah ibadah sebesar Rp 50 juta di Mitra dibagikan secara merata “Di Masjid kami juga mendapatkan bantuan dengan,” ujar Rahman Jamaah Masjid di Liwutung.

Sementara itu, Bupati Mitra James Sumendap berjanji dalam pembangunan rumah ibadah tidak ingin membebani masyarakat.

“Pemerintah mendukung pembangunan dan peremajaan rumah ibadah, asalkan tidak ada yang dibebani dan berdasarkan kesepakatan bersama,” jelasnya.

Tak hanya itu Sumendap juga berpesan agar Jemaat setiap golongan untuk terus hidup rukun. “Jangan karena ada perbedaan pendapat sampai ingin buat rumah ibadah padahal tempat ibadah yang ada masih layak,” tandasnya.

Seperti diketahui baru-baru ini Pemkab Mitra memberikan bantuan Rp 50 Juta untuk pembangunan Jemaat GMIM Baitani Minanga, Kecamatan Posumaen bertepatan dengan HUT ke 161.(ger)