Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanBitung

Rentan Penyelundupan, BNN Kota Bitung Lakukan Test Urine Terhadap Nahkoda dan ABK KM Tatamailau

×

Rentan Penyelundupan, BNN Kota Bitung Lakukan Test Urine Terhadap Nahkoda dan ABK KM Tatamailau

Sebarkan artikel ini

 

bitungmanadoterkini.com, BITUNG – Untuk pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba dan obat-obat terlarang serta menciptakan rasa nyaman dan aman bagi penumpang Kapal, kembali Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bitung melakukan tes urine kepada Nahkoda dan Anak Buah Kapal (ABK) KM. Tatamailau yang sedang bersandar di Pelabuhan Samudera Bitung, Kamis (21/7)‎‎

Menanggapi hal ini, Nahkoda kapal Captain Muhari Widiyono merespon positif tes urine tersebut. “Sangat positif, karena pengaruh dari bahaya narkoba akan berpengaruh kepada perjalanan kapal”, katanya‎

Muhari sendiri menegaskan akan memberikan sanksi berat jika ada ABK nya ditemukan menggunakan narkoba.

”Intinya, saya alergi terhadap barang haram tersebut, jika ada yang kedapatan, saya selaku nahkoda kapal akan berkoordinasi ke pusat untuk memberikan sanksi seberat – beratnya,” tegas Muhari.

Di sisi lain, Kepala Cabang PT. Pelni Bitung, Arief Saleh melalui Kabag Usaha Budi Wibowo saat ditemui mengatakan pelaksanaan tersebut menindaklanjuti surat Direktur SDM PT. Pelni dengan adanya nota kesepahaman antara BNN dan PT. Pelni Nomor : TH.5.11 – 01/SS/2016 tentang Pencegahan dan Pemberantasan dan Penyalahgunaan dan Predaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika.

”Tentunyà kami harus bebas dari narkoba,” singkat Budi.

Sementara itu, Kepala BNN Kota Bitung, dr. Tommy Sumampouw mengatakan tes urine ini dilaksanakan dalam rangka mendukung pelaksanaan arus balik dan keamanan penumpang dari praktek narkoba .

“Sasaran tes urine adalah nahkoda dan anak buah kapal, seperti kita ketahui bersama KM. Tatamailau melayani perjalanan sampai perbatasan Papua Nugini, tentunya sangat rentan dengan pengedaran maupun penyelundupan narkoba khususnya ganja,” ucap Sumampouw.

Tes urine sendiri dilakukan di atas dek KM Tatamailau, dari 58 ABK beserta Nahkoda yang dilakukan test, semua dinyatakan Negatif‎.(ref)