Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanMinahasa Selatan

Jelang Rolling, Sejumlah Pejabat Minsel Mulai Dilanda H2C

×

Jelang Rolling, Sejumlah Pejabat Minsel Mulai Dilanda H2C

Sebarkan artikel ini

Pejabat Esalon IImanadoterkini.com, AMURANG-Dalam waktu dekat ini, Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu SE dan Wakil Bupati (Wabup) Frangky Donny Wongkar SH akan menggelar mutasi jabatan. Rencana ini ternyata membuat sejumlah oknum pejabat Harap Harap Cemas (H2C).

Beberapa oknum pejabat pun mulai pasang jurus. Salah satunya dengan terus mengunjungi Bupati dan Wakil Bupati (Wabup).

“Banyak kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang keluar masuk ruangan Bupati dan dimana bupati atau wabup berada mereka (Pejabat-red) selalu ada,” kata orang dekat bupati dan wakil bupati ini.

Menurutnya, kunjungan kepada Bupati dan Wabup yang meningkat itu kemungkinan disebabkan adanya kabar bahwa Bupati dan Wabup akan memakai jasa beberapa pejabat eselon II baik yang saat ini non job dan beberapa yang masih memangku jabatan. Bahkan tambah sumber, ada pimpinan SKPD yang terang-terangan berceletuk ingin bertemu Bupati untuk menyelamatkan diri.

“Ada kepala SKPD yang justru terang-terangan mengatakan ingin menyelamatkan diri, entah hanya bercanda atau memang benar-benar untuk mengamankan posisinya,” katanya lagi.

Sementara Wabup Minsel, mengungkapkan pergantian posisi di kabinet adalah hak bupati. “Itu hak Bupati, saya tidak bisa menanggapinya. Tapi, sebenarnya rolling itu adalah bentuk penyegaran untuk lebih mengoptimalkan kinerja,” singkatnya.

Sebelumnya Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE mengungkapkan, roling tetap akan digelar pada bulan agustus ini. “Jika tidak ada aral melintang, bulan agustus akan mengelar roling digelar,” katanya.(dav)