Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanEdukasi dan ReligiManado

Dari Manado, Presiden Jokowi Sampaikan Selamat Natal Untuk Umat Kristiani di Indonesia

×

Dari Manado, Presiden Jokowi Sampaikan Selamat Natal Untuk Umat Kristiani di Indonesia

Sebarkan artikel ini
Manado, Jokowi
Presiden Jokowi saat diwawancarai wartawan

manadoterkini.com, SULUT – Presiden RI Joko Widodo, Senin (26/12/2016) sekitar Pukul 20.00 WITA kembali mendarat di Bandara Samratulangi, Manado, Sulawesi Utara. Kedatangan orang nomor satu di Indonesia ini untuk menghadiri Natal Nasional yang akan dilaksakan di Wale Ne Tou Tondano, Kabupaten Minahasa.

Menariknya, saat tiba di Manado, Presiden Jokowi langsung menuju ke pusat perbelanjaan yakni Mega Mall. Bahkan dalam suasana Natal di kota Manado, Presiden Jokowi menyampaikan ucapan selamat natal kepada seluruh umat Kristiani di seluruh Indonesia.

manado, Jokowi“Saya ingin mengucapkan selamat Natal kepada masyarakat di Manado khususnya, dan seluruh umat Kristiani di seluruh Indonesia. Selamat hari Natal 2016,” ucap Jokowi di Mega Mall Manado, Senin (26/12/2016) malam  tadi malam.

Sebelumnya, Jokowi menyampaikan melalui cuitan di akun Twitter pribadi @jokowi, Senin (26/12/2016) sore.
“Selamat merayakan Hari Natal tahun 2016 untuk seluruh umat Kristiani di Indonesia -Jkw,” cuitnya.

Diketahui besok hari, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo akan menghadiri Peringatan Natal Bersama Tingkat Nasional Tahun 2016 di Tondano, Kabupaten Minahasa. Informasi lainya Presiden Jokowi juga akan mengunjungi Kabupaten Minut meninjau Bendungan Kuil dan meresmikan PLTP Lahendong. (***/ald)