Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Wabup Minsel Hadiri Temu Kenal Kajati Sulut

×

Wabup Minsel Hadiri Temu Kenal Kajati Sulut

Sebarkan artikel ini

Wongkarmanadoterkini.com, AMURANG-Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE yang diwakili Wakil Bupati (Wabup) Minahasa Selatan (Minsel) Franky Donny Wongkar SH pada Senin (27/2) tadi malam memenuhi undangan menghadiri temu kenal sekaligus santap malam bersama dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Utara (Sulut) Mangihut Sinaga.

Acara yang dilaksanakan di Aula Graha Gubernuran Bumi Beringin Manado ini juga dihadiri oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE didampingi Ketua TP-PKK Sulut Rita Dondokambey Tamuntuan, Sekertaris Provinsi (Sekprov), Edwin Silangen, Ketua DPRD Provinsi Sulut, Andrei Angouw, Pangdam XIII Merdeka, Mayjen TNI, Ganip Warsito, Forkopimda Sulut dan Bupati Walikota/wakil se- Sulut.Pada kesempatan itu, Wabup Minsel Franky Donny Wongkar SH mengucapkan, selamat datang dan selamat bertugas di Sulut bagi Kajati yang baru. Dimana untuk diketahui Sulut yang didalamnya dikenal dengan slogan “Torang Samua Basudara karena Torang Samua Ciptaan Tuhan” yang menurut orang nomor dua di Minsel ini juga hanya ada slogan tambahan yakni “Torang Samua Ciptaan Tuhan’ dalam artian, semua telah dirangkum sebagai makhluk ciptaan Tuhan yang dalam melakukan tugas selalu bekerjasama tidak bekerja sendiri-sendiri.

“Selamat bertugas, mudah-mudahan apa yang dijalankan dalam tugas yang baru di Sulut pada umumnya, kita semua harus saling bahu membahu dalam menjalankan tugas untuk Negara dan daerah Sulut termasuk Minsel pada umumnya,” tutupnya.

Diketahui sebelumnya Mangihut Sinaga menjabat Kajati Nusa Tenggara Timur (NTT) dan dilantik sebagai Kajati Sulut oleh Jaksa Agung Muhammad Prasetyo berdasarkan Surat Kep-IV-018/A/JA/01/2017 tanggal 20 Januari 2017.(dav)