Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanPemerintahan

SMA Negeri 1 Tomohon Juara Umum Drum Band Gubernur Cup

×

SMA Negeri 1 Tomohon Juara Umum Drum Band Gubernur Cup

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, SULUT – Lomba Drum Band memperebutkan Piala Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey yang diikuti oleh pelajar Tingkat SD, SMP, SMA dan SMK se Provinsi Sulawesi Utara akhirnya resmi ditutup Wakil Gubernur Sulawesi Utara Drs. Steven Kandouw, dihalaman parkir Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Sabtu (25/11/2017).

sulut hebat, drum band
Wagub Sulut Steven Kandouw didampingi Ketua Pengda Drum Bend Sulut Clay Dondokambey saat menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba Drum Band Gubernur Cup

DimanaSMA Negeri 1 Tomohon berhasil menjadi Juara Umum Drum Band Gubernur Cup dengan berhasil merebut juara 1 di 3 kata gori lomba yang dipertandingkan yaitu Diplay Mini Umum, Kategori Brass Band, Kategori Drum Battle.

Pada kesempatan itu Wagub Kandouw, menyerahkan secara langsung Piala Gubernur Olly Dondokambey Cup beserta uang tunai pada perwakilan sekolah dan berharap agar dapat mempertahankan prestasi yang telah dicapai dan kalaupun bisa untuk lebih ditingkatkan.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat pada SMA Negeri 1 Tomohon, yang telah berhasil merebut Piala Gubernur Olly Dondokambey Cup ini, tapi dengan satu harapan tahun depan kalian harus dapat tampil untuk bertanding lebih baik lagi, karena ada istilah lebih muda merebut daripada harus mempertahankan” ujar Kandouw pada kesempatan ini.

manado
Kemeriahan penerimaan hadia lomba drum band Gubernur Cup yang ditutup oleh Wagub Sulut Steven Kandouw

Ketua Umum Pengprov Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Sulawesi Utara Clay June Dondokambey, S.STP, MAP pada kesempatan itu  tidak lupa menyampaikan terima kasih pada segenap peserta dan stekholder yang telah bersedia mengikuti dan mengsukseskan kegiatan Drum Band Piala Gubernur.

Berikut daftar lomba yang dipertandikan beserta juaranya :

Display Mini Junior.

1.SD Santa Maria Manembo – Nembo

2.SD GMIM 1 Bitung

3.MI Muhajirin Bitung

Display Mini Umum

1.SMA N 1 Tomohon

2.SMK Kristen Tomohon

3.SMPN VII Bitung

Kategori Brass Band

1. SMA N1 Tomohon

2. SMA KR 1 Tomohon

3.SMK Kr 2 Tomohon

Kategori Drum Battle

1.SMA Kr 1 Tomohon

2.SMP Kr Tomohon

3. SMA N 1Tomohon

Kategori Colour Guard Battle

1. SMA Lokon

2. SMK Dharma Bakti Tomohon

3.Satpol PP Manado

(timredaksi)