Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Hukum dan Kriminal

Kos-kosan Dimasuki Maling Handphone dan Surat Penting Raib

×

Kos-kosan Dimasuki Maling Handphone dan Surat Penting Raib

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, MANADO – Apes dialami Putri Monica Laurensia Elisa (24), warga Kelurahan Ranotana, Kecamatan Sario. Pasalnya, karyawan swsata ini kehilangan barang dan surat-surat penting miliknya dicuri pelaku yang belum diketahui identitasnya. Kejadian tersebut terjadi di kos Waraney, Kecamatan Sario, sekira pukul 05.00 Wita, Jumat (1/12) pekan lalu.

Informasi yang dirangkum, awalnya karyawan swasta ini baru saja selesai beraktiftas, dan pulang ketempat kostnya. Sesampainya di tempat kost tersebut, korban menyimpan satu unit handphone Samsung J7 Pro, satu unit handphone Samsung flip, satu unit handphone Nokia dan beberapa surat penting miliknya di dalam tas.

Diketahui, pelaku memasuki kamar saat korban tertidur pulas. Usai mengasak barang dan surat yang berada di dalam tas pelaku kemudian kabur. Tidak terima korban langsung melaporkan kejadian tersebut kepihak yang berwajib.

Sementara itu, Kasubag Humas Polresta Manado AKP Roly Sahelangi, membenarkan adanya laporan tersebut.”
Laporan tersebut sudah kami terima dan kasus tersebut sementara dalam penyelidikan,” pungkas.(fry)