Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

Gerakan Deteksi Dini Kanker Serviks Dengan Metode IVA Tes Di Kecamatan Wanea

×

Gerakan Deteksi Dini Kanker Serviks Dengan Metode IVA Tes Di Kecamatan Wanea

Sebarkan artikel ini

manadomanadoterkini.com, MANADO – Tim Penggerak PKK kota Manado bekerja sama dengan BPJS Kesehatan, Dinas Kesehatan, Dinas P2KB dan Puskesmas setempat mengadakan Gerakan Deteksi Dini Kanker Serviks dengan Metode Inspeksi Visual dengan Asam Asetat (IVA) di Kantor Kecamatan Wanea Jumat (25/5) pagi.

Wakil Ketua TP PKK kota Manado Imelda Markus Bastiaan yang ikut hadir membuka kegiatan tersebut menyampaikan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan di 11 Kecamatan.

“Tiap tahun jumlah pasiennya meningkat yang artinya antusiasme masyarakat khususnya perempuan untuk memeriksakan kesehatan terlebih untuk mengantisipasi kanker serviks ini mendapat respon yang positif,”Ujar Istri Wakil Walikota Mor Bastiaan.

manadoIa menjelaskan, kanker rahim atau dikenal juga dengan kanker serviks merupakan penyakit yang memiliki jumlah kasus tertinggi kedua setelah kanker payudara. Kondisi ini sangat kita sesalkan, karena penyakit ini sesungguhnya memiliki peluang tinggi untuk disembuhkan apabila diketahui pada stadium dini, dengan melakukan skrining atau deteksi dini terhadap kanker.

Disisi lain, Ketua TP PKK Kecamatan Wanea Livia Tangkelani menuturkan bahwa masyarakat yang ada di Kecamatan Wanea menyambut dengan gembira dengan adanya kegiatam seperti ini.

“Tentunya kami selaku TP PKK Kecamatan Wanea akan terus menggerakan program ini kepada ibu ibu di Kecamatan Wanea untuk lebih berani untuk melakukan pemeriksaan IVA tes,”tuturnya.

Sementara itu, Asisten I Bidang Pemerintahan Dan Kesra Micler Lakat SH., MH., yang turut hadir dalam kegiatan tersebut dalam sambutannya menyampaikan melalui kegiatan ini diharapkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terutama dalam mengendalikan faktor risiko kanker dan deteksi dini kanker sehingga diharapkan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit kanker dapat ditekan.

“Kami berharap peningkatan cakupan skrining deteksi dini kanker leher rahim melalui pemeriksaan IVA yang dilakukan hari ini dapat mencegah peningkatan angka kesakitan kanker leher rahim dimasa mendatang,” ungkapnya. (angky)