Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Liputan KhususMinahasa Selatan

DPRD Minsel Gelar Rapat Paripurna Tutup Buka Masa Sidang Tahun 2019

×

DPRD Minsel Gelar Rapat Paripurna Tutup Buka Masa Sidang Tahun 2019

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, AMURANG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), menggelar Rapat Paripurna Tutup Buka Masa Sidang Tahun 2019, Penetapan Rencana Kerja Tahunan (RKT) untuk tahun sidang 2019, Penetapan Program Pembentukan Daerah Tahun 2019, Selasa (8/1/2019) siang.

minselKetua DPRD Jenny Johana Tumbuan SE dalam sambutannya menyampaikan, ditahun 2018 ada segudang prestasi dan keberhasilan yang diraih oleh Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH. Untuk itu pimpinan dan segenap anggota dewan memberikan apresiasi dan salut pada pemerintah daerah Minsel.

“Namun dari segudang prestasi tersebut, kami paham masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan ditahun 2019 ini,” katanya.

minselDirinya menambahkan, sangat wajar bila ada perbedaan pandangan dalam menyelesaikan persoalan. Namun demikian perbedaan ini tidak boleh mengganggu sendi-sendi persatuan dan kesatuan yang diikat secara jelas didalam pembukaan UUD tahun 1945.

“Dalam UUD 1945 telah mengamanatkan, bahwa pemerintah harus melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah, memajukan kesejahteraan rakyat dan mencerdaskan kehidupan bangsa,” katanya lagi.

minselDia juga menjelaskan, melalui mekanisme Check And Balances, hubungan kelembagaan daerah kita akan berimbang, berpola secara sistematik dan prosedural.

“Semoga nilai-nilai demokerasi yang dikembangkan, tidak saja semata-mata berputar diantara lingkaran kekuasaan elit politik, tetapi benar-benar mampu berimplikasi secara nyata bagi kesejahteraan rakyat Minsel,” tuturnya.

minselDalam pelaksanaan tugas dewan, dilaksanakan rapat-rapat dewan, yaitu rapat paripurna, rapat paripurna istimewa, rapat alat kelengkapan DPRD, rapat alat kelengkapan lain yang dibentuk oleh paripurna, kunjungan kerja AKD dan kunjungan kerja pada masa reses, serta menerima penyampaian aspirasi masyarakat.minse

“Itulah gambaran umum Rencana Kerja Tahunan (RKT) DPRD Minsel untuk tahun sidang 2019 yang tertuang dalam keputusan DPRD, yang akan ditandatangani hari ini,” tandasnya.

minselKegiatan ini turut dihadiri, Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH, Forkopimda, Pimpinan SKPD, Anggota DPRD, serta tamu dan undangan.(dav/adv)