Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanEdukasi dan ReligiManado

Panji Yosua Siap Kawal Pemilu 2019, Sabtu Gelar Ibadah Agung dan Apel Akbar

×

Panji Yosua Siap Kawal Pemilu 2019, Sabtu Gelar Ibadah Agung dan Apel Akbar

Sebarkan artikel ini

manadomanadoterkini.com, MANADO — Sabtu (06/4/2019) akhir pekan ini Panji Yosua, Pria Kaum Bapa (PKB) GMIM, akan menggelar apel akbar di lapangan Sparta Tikala, Manado.

Dalam acara tersebut akan dilaksanakan ibadah agung menghayati mingggu sengsara Yesus Kristus, sekaligus apel akbar menjelang Pemilu Legislatif dan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden.

Segala kesiapan terus dimatangkan oleh Panitia Pelaksana. Dimana pada Rabu (03/4/2019) sore kemarin telah dilaksanakan gladi resik yang dipimpin langsung Panglima Tertinggi Panji Yosua Pnt GS Vicky Lumentut selaku Ketua PKB Sinode GMIM.

“Karena akan dihadiri ribuan warga PKB GMIM, maka kegiatan ini harus dipersiapkan dengan baik. Semua izin sudah diurus, khususnya izin keramaian dari kepolisian,” ujar GSVL sapaan familiar Pnt Vicky Lumentut.

Untuk itu, Ketua PKB Wilayah Manado Malalayang Barat (Malabar) berharap kehadiran para Anggota PKB GMIM, khususnya Panji Yosua, untuk bisa ambil bagian dalam kegitan ini.

“Jadi ada dua agenda nantinya. Pertama, ibadah agung yang akan dipimpin Ketua Sinode GMIM Pdt Hein Arina. Kedua, apel akbar Panji Yosua yang tujuannya mengajak PKB GMIM untuk menyukseskan Pemilu Serentak 17 April 2019 mendatang,” ujar Walikota Manado ini.

Mendampingi Pnt GSVL antara lain sejumlah Komisi Pelayanan PKB Sinode GMIM, dan pengurus Panji Yosua PKB GMIM

Lebih jauh ditambahkan bahwa pada pemilu 2019, Panji Yosua akan berperan dengan mengawal Pemilu 2019. “Kami akan mengawal Pemilu 2019 dengan mengajak warga untuk menggunakan hak pilihnya, “Kami akan berperan di masyarakat dengan mengajak warga untuk menggunakan hak pilihnya, jangan golput, gunakan hak pilih pada Pemilu April 2019 nanti,” tandas Wali Kota dua periode pilihan rakyat ini. (ald)