Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

Resmikan Proyek Desa, ROR Juga Serahkan Macam-Macam Bantuan

×

Resmikan Proyek Desa, ROR Juga Serahkan Macam-Macam Bantuan

Sebarkan artikel ini

minahasamanadoterkini.com, TONDANO – Kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa terhadap kesejahteraan rakyatnya semakin menjadi. Buktinya, disela agenda peresmian proyek-proyek desa, Bupati Minahasa Ir Royke Oktavianus Roring (ROR) juga menyerahkan sejumlah bantuan dengan bermacam-macam jenis.

Antaranya, bantuan PKH dan Rastra, benih jagung, benih kedele, bibit pala, alat hand sprayer, pupuk organik cair, bibit cengkih, bibit pohon kelapa, bantuan ternak sapi, ternak babi, ternak ayam buras, kartu BPJS Kesehatan, bibit ikan dan pakan, bantuan paket alat tangkap ramah lingkungan. Juga bantuan tiga ekor sapi kepada Kecamatan Tompaso Barat untuk satu kelompok tani dan 10 ekor babi untuk satu kelompok tani.

Dikatakan Bupati ROR program yang dicapai selama enam bulan 15 jari kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati yaitu pemberian bantuan kepada seluruh pemimpin agama yang di berikan setiap 3 bulan, program BPJS kesehatan yang sudah 100 persen dicover pemerintah, pemberian santunan dana duka sebesar 2,5 juta rupiah dengan akte kematian dan KK yang baru diberikan paling lambat saat ibadah pemakaman.

“Pada tahun anggaran 2019, pemerintah telah menyiapkan bantuan seragam sekolah bagi siswa baru SD dan SMP, kenaikan tunjangan bagi guru honorer sebesar 300 persen serta pemberian beasiswa bagi guru dan murid,” ujar ROR saat peresmian proyek desa di wilayah Kecamatan Sonder dan Tompaso Barat pada Selasa, (9/04) tadi.

Selain itu, tunjangan bagi perangkat desa juga dinaikan disertai peningkatan dana desa. Pemberian Rastra dan PKH yang merupakan sinergitas dengan pemerintah pusat, pemberian alat transportasi roda dua bagi para Hukum Tua. “Juga ada program sinergitas dengan program pemerintah Provinsi Sulawesi Utara yaitu BPJS Ketenagakerjaan bagi pimpinan dan pelayan agama serta perangkat pemerintah dan THL serta pemberian bantuan untuk rumah ibadah,” jelasnya.

ROR mengajak seluruh masyarakat untuk mensukseskan pemilu pada tanggal 17 April nanti. “Jangan golput, mari berikan hak pilih kita bersama-sama dengan satu hati, satu visi dan satu arah untuk Indonesia hebat,” pungkasnya. (fis)