Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Edukasi dan Religi

Di OSN, Olly “Kesal” Tiap Hari Pensiunkan 15 Orang Guru

×

Di OSN, Olly “Kesal” Tiap Hari Pensiunkan 15 Orang Guru

Sebarkan artikel ini

 

sulutmanadoterkini.com, SULUT – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey menuturkan bahwa setiap hari menandatangani SK pensiun sedikitnya 15 orang guru.

Kekesalan Olly itu disampaikan didepan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI Didik Suhardi saat membuka Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMA 2019 di Grand Kawanua Convention Center Manado, Senin (1/7/2019).

Menurut Olly, banyaknya guru yang pensiun seharusnya dibarengi dengan penerimaan PNS khususnya guru, namun kenyataannya, pemerintah daerah hanya mengandalkan guru THL.

“Saat ini hampir setiap hari selalu ada guru yang pensiun di Sulut. Saya harap Bapak Sekjen bisa menyampaikannya di pusat supaya ada penambahan guru di Sulut,” ungkap Olly.

Pada kesempatan itu, Gubernur Olly memberikan motivasi kepada seluruh peserta OSN SMA 2019 untuk dapat menunjukkan prestasi terbaiknya dalam ivent tahunan yang digagas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI ini.

“Selamat berlomba kepada peserta OSN SMA Tahun 2019. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa menganugerahkan kesehatan dan mengkaruniai kecerdasan dan menyertai setiap langkah dan karya kita semua,” kata Olly

Olly menuturkan bahwa Pemprov Sulut dan seluruh masyarakatnya menyambut gembira atas dipercayakannya Sulut oleh pemerintah pusat sebagai tuan rumah OSN SMA 2019.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang telah mempercayakan Provinsi Sulawesi Utara sebagai tuan rumah pelaksanaan OSN SMA Tahun 2019,” ungkap Olly. (Rizath)