Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Utara

SOBAT Bantu 100 APD Bagi Tim Medis di Minut

×

SOBAT Bantu 100 APD Bagi Tim Medis di Minut

Sebarkan artikel ini

Minutmanadoterkini.com, AIRMADIDI-Solidaritas Penambang di Tanah Tonsea (Sobat) Minahasa Utara (Minut), yang dinahkodai Henri Walukow SE, Selasa (14/4/2020), memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tim medis yang menangani pasien Covid – 19 di sejumlah Rumah Sakit (RS) di daerah ini.

Menurut Walukow, ini bagian dari rasa simpati dan peduli akan penanganan virus Covid-19, sehingga pihaknya membantu para tim medis yang ada di Minut, dengan bantuan APD.

“Kami memberikan suport lewat bantuan APD yang diserahkan kepada dr Like Rumagit, untuk dibantu disalurkan di sejumlah RS di Minut,” ujar Walukow.

Mantan anggota DPRD Minut ini menambahkan, bantuan yang diberikan sebanyak 100 APD, dan berharap bantuan tersebut akan membantu kelancaran dan tugas tim medis dalam penanganan wabah virus mematikan ini.

“Semoga ini bisa membantu dan tetap semangat untuk para tim medis yang adalah pahlawan kemanusiaan,” kata Endi-Sapaan akrab Walukow.

Sementara itu, dr Like Rumagit pemilik Klinik dan Apotek Edelweis Tatelu mengucapkan terima kasih atas bantuan Sobat Minut untuk tim medis.

“Bantuan ini akan segera disalurkan dan dibagi di sejumlah RS yang ada di Minut,” tandasnya.(Pow)