Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

Pemkab Minahasa Bagi-Bagi Makanan Gratis di Pasar Tradisional

×

Pemkab Minahasa Bagi-Bagi Makanan Gratis di Pasar Tradisional

Sebarkan artikel ini

Manadomanadoterkini.com, MINAHASA – Pemerintah Kabupaten Minahasa terus melakukan langkah-langkah strategis dalam menghadapi situasi darurat bencana non alam akibat pandemi Covid-19. Paling baru adalah dengan membuka dapur umum di kompleks Pasar Tondano pada Kamis, (7/05/20) tadi.

“Kami membagikan sekitar 1000 makanan dos buat masyarakat yang mengunjungi Pasar Tondano yang terdampak Covid-19. Dan dapur umum ini Pemkab Minahasa bekerjasama dengan Forkopimda serta Bank SulutGo dan Bank BNI,” ujar Bupati Minahasa yang diwakili Sekretaris Daerah, Frits Muntu.

Selain membagikan makanan dos secara gratis, pelaksana juga membagikan masker bagi para pedagang, kusir bendi, pengunjung dan pembeli di pasar serta masyarakat umum lainnya. “Diharapkan kepada semua eleman masyarakat untuk tetap mematuhi himbauan- himbauan dari pemerintah. Seperti memakai masker, manjaga jarak, jaga kesehatan, serta memahami dan melaksanakan setiap protokol pencegahan dan penanganan Covid-19,”

Muntu juga mengajak seantero masyarakat Minahasa mensukseskan semua program pemerintah yang berkaitan dengan penanganan Covid-19. “Kepatuhan dari masyarakat, kepatuhan dari petugas bisa mengantisipasi penyebaran Covid-19. Mari kita berdoa bersama agar Covid-19 segera berakhir dan kita dapat melaksanakan kegiatan seperti biasa lagi,” pungkasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Frits Muntu, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Denny Mangala, Kapolres Minahasa AKBP Denny Situmorang, Ketua Pengadilan Negeri Tondano ST Iko Sujatmiko, Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo, Kasi Intel Kejari Minahasa Noprianto Sihombing, Kepala BPBD Minahasa Nofry Lontaan, Kadis Sosial Denny Tualangi, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Maya Kainde, Kabag Pemerintahan David Mangundap, dan Camat Tondano Barat. (fis)