Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

Pemkab Minahasa Terima Bantuan Rp100 Juta Dari Bank SulutGo

×

Pemkab Minahasa Terima Bantuan Rp100 Juta Dari Bank SulutGo

Sebarkan artikel ini

bank sulutgomanadoterkini.com, MINAHASA – Bank SulutGo menunjukan kepedulian terhadap penanganan virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Minahasa. Hal tersebut dibuktikan dengan kucuran dana sebesar Rp100 juta buat Pemkab Minahasa.

Kucuran dana tersebut diberikan dalam bentuk Alat Pelindung Diri (APD) dan 2500 paket makanan yang dibagikan Pemkab Minahasa di sejumlah titik yang telah ditentukan.

Sekretaris Kabupaten Minahasa Frits Muntu yang menerima penyerahan bantuan tersebut mengucapkan terima kasih kepada pihak Bank SulutGo. Menurutnya, dukungan-dukungan seperti itu sangat dibutuhkan oleh Pemkab Minahasa terlebih seantero masyarakat Minahasa yang terdampak bencana non alam yakni Covid-19.

“Kami sangat menghargai kepedulian Bank SulutGo terkait usaha Pemkab Minahasa dalam usaha pencegahan dan penanganan Covid-19. Untuk itu, mewakili Bupati dan Wakil Bupati Minahasa dan segenap jajaran yang ada, saya ucapkan terima kasih,” ungkap Muntu saat menerima bantuan pada Selasa (12/05/20) siang tadi di Ruang Sidang Kantor Bupati Minahasa.

Penyerahan bantuan tersebut juga dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra Stdakab Minahasa Dr Denny Mangala MSi, Asisten Administrasi Umum Dr Vicky Tanor SPi, Pimpinan Bank SulutGo Cabang Tondano Erwin Kuhon, Pimpinan Bank SulutGo Cabang Kawangkoan Rina Sigar, Inspektur Daerah Minahasa Ir Alva Montong, Kepala Badan BKPSDM Drs Moudy Pangerapan, MAP, Manager SDM Umum Cabang Tondano Ivano Senduk. (fis)