Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Tenggara

Angota DPRD Apresiasi Pencapaian 6 Kali WTP Pemkab Mitra

×

Angota DPRD Apresiasi Pencapaian 6 Kali WTP Pemkab Mitra

Sebarkan artikel ini

mitramanadoterkini.com, RATAHAN – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) DPRD Mitra memberikan apresiasi atas prestasi Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dalam meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK untuk keenam kalinya atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2020.

Apresisasi tesebut disampaikan ketua Fraksi PDI-P Semuel Montolalu bersama anggotanya.

“Kami dari lembaga DPRD Mitra khusunya Fraksi PDI-P menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran eksekutif Pemkab Mitra. Lebih khusus Bupati James Sumendap yang bisa membawa Mitra dapat WTP enam kali,”ujar Montolalu, Rabu (5/5/2021).

Dikatakannya, capaian WTP merupakan bukti nyata kerja sama dan kerja keras antar stakeholder yang mengalami peningkatan signifikan.

“Atas capaian ini kami Fraksi PDI-P DPRD Mitra bangga karena didalam prosesnya, DPRD ikut andil mensupport Pemkab Mitra untuk mewujudkan predikat opini WTP,” kata Montolalu.

Dia berharap, ke depan capaian keberhasilan Pemkab Mitra ini akan terus dipertahankan dan ditingkatkan. Apalagi dalam kaitan dengan sinergitas antara legislatif dan eksekutif dalam menjalankan pemerintahan di Kabupaten Mitra.

“Saya berharap apa yang diraih saat ini terus dipertahankan apa yang masih kurang dibenahi bersama dengan sinergitas antara legislatif dan eksekutif pasti roda pemerintahan akan berjalan dengan baik,”tutup Ketua Fraksi PDI-P Semuel Montolalu.(win)