Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Tenggara

Wabub Mitra Irup HKN ke-113

×

Wabub Mitra Irup HKN ke-113

Sebarkan artikel ini

mitramanadoterkini.com, MITRA – Wakil Bupati Minahasa Tenggara Drs. Jesaja J. O. Legi mewakili bupati menghadiri kegiatan Vidcon Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-113 Tahun 2021.

Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2021 ini bertemakan “Bangkit! Kita Bangsa Yang Tangguh”.

Dalam sabutanya via Vidcon Wabub berpesan agar seluru ASN Mitra untuk tetap mencintai Negara dan Daerah.

“Tetap semangat dalam melaksanakan tugas dan pelayanan bagi warga Mitra” ujarnya.

Sementara itu kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Minahasa Tenggara, Budi Raranta mengatakan, HKN yang diselenggarakan saat ini bertemakan “Bangkit! Kita Bangsa Yang Tangguh”. Menurut Raranta, ini tertuang dalam surat Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) mengenai pedoman penyelenggaraan dan sambutan Harkitnas.

“Dalam isi surat tersebut yang pasti terkait dengan optimis dalam menghadapi masa depan,” ujar Raranta sembari menambahkan pedolan penyelengaraan HKN tahun 2021, ditujukan kepada para Menteri, Gubernur sampai pada Bupati/Walikota.

Tambah Raranta, mengingat masih dalam situasi covid-19. HKN tahun 2021 ini diselenggarakan menggunakan media online atau vidcon. Selain dihadiri Wakil Bupati, Sekertaris Daerah (Sekda) David Lalandos, para asisten serta kepala SKPD juga turut hadir.(win)