Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Tomohon

Caroll Senduk Terima Kunker Komisi VII DPR RI

×

Caroll Senduk Terima Kunker Komisi VII DPR RI

Sebarkan artikel ini

tomohonmanadoterkini.com, TOMOHON – Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Kota Tomohon.

Rombongan yang dipimpin Wakil Ketua Komisi VII Eddy Soeparno tersebut diterima langsung Wali Kota Caroll Senduk di Grand Linow Lahendong, Rabu (08/12/2021).

Soeparno menjelaskan tentang bagaimana tugas dan fungsi dari Komisi VII yang membidangi Energi dan Industri.

Kemudian pihak PT Pertamina Geothermal Energy (PGE) Lahendong memaparkan kepada Wakil Ketua Komisi VII DPR-RI serta Wali Kota Tomohon tentang pengelolaan energi geothermal (panas bumi) di Sulawesi Utara.

Usai pemaparan dari PT PGE Lahendong, Wali Kota mengungkapkan harapannya supaya pihak PGE bida membantu Pemkot Tomohon di berbagai sektor.

“Baik dalam bidang pembangunan, pariwisata dan bidang lainnya maupun penambahan bantuan sosial dari perusahaan bagi Kota Tomohon,” ungkap Senduk.

Hadir juga dalam momentum Kunker tersebut yakni anggota DPR-RI Komisi VII, Direktur utama PT. PGE Achmad Yuniarto beserta jajaran, Hendra Iswayudi Direktur Infrastruktur Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi dan Budi Herdiyanto Koordinator Pengawasan Eksplorasi dan Eksploitasi Panas Bumi dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral RI, Pimpinan dan Jajaran PT. PGE Lahendong, Para Anggota DPRD Kota Tomohon, serta Jajaran Pemerintah Kota Tomohon. (fzr)