KesehatanMinahasa Utara

Seminar Kesehatan “ANGELS GATHERING” Bahas Stroke dan Jantung, Ini Penjelasan Kadis Stela Safitri

×

Seminar Kesehatan “ANGELS GATHERING” Bahas Stroke dan Jantung, Ini Penjelasan Kadis Stela Safitri

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, MINUT – Kepala Dinas Kesehatan, dr. Stela Safitri, M.Kes, bersama seluruh Kepala Puskesmas se-Minahasa Utara, menghadiri seminar bertajuk “ANGELS GATHERING: Jalur Cepat Menuju Hidup – Seminar Stroke & Jantung”, yang digelar di Auditorium Lantai 6, Sentra Medika Hospital, Selasa (3/6).

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Sentra Medika Hospital dan ANGELSGATHERING FASKES, dengan tujuan meningkatkan kapasitas tenaga kesehatan dalam menangani kegawatdaruratan kardiovaskular, khususnya kasus stroke dan jantung yang menjadi penyebab utama kematian di Indonesia.

Dalam sambutannya, dr. Stela Safitri menegaskan pentingnya penguatan kompetensi tenaga kesehatan, terutama dalam hal respons cepat dan penanganan tepat terhadap kasus stroke dan serangan jantung.

“Kolaborasi seperti ini sangat penting untuk mendukung peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, khususnya dalam menghadapi kondisi gawat darurat kardiovaskular. Saya berharap seminar ini tidak berhenti di sini, tetapi menjadi bagian dari upaya berkelanjutan,” ujar dr. Stela.

Kehadiran Kepala Dinas Kesehatan beserta jajaran kepala Puskesmas mempertegas komitmen Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di bawah kepemimpinan Bupati Joune J.E. Ganda dan Wakil Bupati Kevin W. Lotulung (JG-KWL) dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan kesadaran masyarakat terhadap penyakit stroke dan jantung.

Seminar ini menghadirkan dua pakar medis nasional, yaitu dr. Denny J. Ngantung, Sp.S (K), yang menyampaikan materi “Code Stroke pada Pasien Stroke Hiperakut”, serta dr. Dewi Utari Djafar, Sp.JP (K), FIHA, dengan topik

“Kegawatdaruratan Jantung: Peran Fasilitas Kesehatan dalam Meningkatkan Angka Keselamatan Pasien Kardiovaskular (CODE STEMI).”

Keduanya memberikan pemahaman menyeluruh tentang pentingnya intervensi cepat untuk menyelamatkan nyawa pasien.

Acara yang dihadiri ratusan tenaga medis dari berbagai Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) di Minut, serta peserta dari Kota Bitung dan Manado, juga diisi dengan sesi edukatif, pemberian penghargaan “FASKES Appreciation & Awards” bagi FKTP berprestasi, serta pembagian doorprize bagi peserta.

Seminar ini menjadi wujud nyata komitmen Sentra Medika Hospital dan ANGELSGATHERING FASKES dalam mendorong peningkatan mutu layanan kesehatan serta kesadaran masyarakat terhadap pencegahan dan penanganan dini penyakit stroke dan jantung.(**/str)