Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

Jelang Natal 2019 Karyawan PD Pasar Manado mulai terima THR

×

Jelang Natal 2019 Karyawan PD Pasar Manado mulai terima THR

Sebarkan artikel ini
mdo
Penyaluran THR PD Pasar Kota Manado kepada karyawan jelang Natal 2019

manadoterkini.com, MANADO – Komitmen kuat yang dijunjung Direksi PD Pasar Kota Manado untuk membuat karyawannya sejahtera terus dibuktikan. Kali ini, jelang Hari Raya Natal 25 Desember 2019, karyawan PD Pasar beragama Kristen mulai menerima tunjangan hari raya (THR).

Raut wajah seluruh karyawan PD Pasar Manado tiba-tiba sumringah, terlihat Rabu (11/12/2019). Dirut PD Pasar Manado Stenly Suwuh berujar, pemberian THR keagamaan adalah hal yang wajib diberikan kepada karyawan oleh perusahaan.

Ini merupakan upaya memenuhi kebutuhan para karyawan dalam merayakan hari raya keagamaan sesuai peraturan Menteri tenaga kerja, nomor 6 tahun 2016 tentang THR bagi pekerja/atau buruh di perusahaan.

“Pada tanggal 5 Desember lalu, kami sudah memberikan gaji kepada seluruh karyawan PD Pasar. Hari ini kami memberikan THR kepada seluruh karyawan dan telah terbayarkan semua,” ujar Suwuh.

Lanjutnya, untuk mengantisipasi perusahaan yang telat membayar THR, sangsinya sudah diatur dalam Permenaker Nomor 20 tahun 2016 tentang tata cara sanksi administratif peraturan pemerintah nomor 78 tahun 2015 tentang pengupahan.

“Kami sudah melakukan pembayaran THR, dan kami berharap kiranya karyawan beserta keluarga dapat merayakan Natal bersama dan kedepannya akan lebih giat lagi bekerja,” kata Suwuh. (aldi)