Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanMinahasa Selatan

Rindengan Kukuhkan Paskibraka Minsel Tahun 2015

×

Rindengan Kukuhkan Paskibraka Minsel Tahun 2015

Sebarkan artikel ini

MinselAMURANG, (manadoterkini.com) – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) tahun 2015 yang akan bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih pada Peringatan HUT ke-70 Kemerdekaan RI, Sabtu (15/8) secara resmi dikukuhkan Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Danny Rindengan MSi.

Pengukuhan tersebut dilaksanakan di Aula Gedung Waleta Kantor Bupati Kelurahan Pondang Kecamatan Amurang Timur, Sabtu (15/8) sore tadi. Acara pengukuhan Paskibra yang berlangsung khidmat ini dihadiri para Asisten, para Kepala SKPD, dan orang tua anggota paskibraka Minsel serta para undangan.

Rindengan mengatakan, salut dan bangga terhadap para Paskibraka yang siap bertugas mengibarkan bendera merah putih, pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 70 Proklamasi Republik Indonesia. Dilanjutkannya, pengabdian dan tugas belum selesai, dan biarlah ini menjadi penyemangat bagi Paskibraka dalam melaksanakan tugas.

“Tugas belum selesai. Biarlah tetap semangat dalam menjalankan tugas pada peringatan HUT kemerdekaan,” kata Rindengan.

Usai sambutan Rindengan, para Paskibra mengucapkan ikrar putra-putri Indonesia dan selanjutnya satu persatu mencium bendera merah putih, sebagai bentuk janji dan sumpah kepada banggsa negara. “Marilah kita sukseskan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke – 70 tahun ini,” tandasnya.(dav)