Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

630 KK di Minsel Dapat Bantuan Listrik Gratis

×

630 KK di Minsel Dapat Bantuan Listrik Gratis

Sebarkan artikel ini

AMURANG, (manadoterkini.com) – Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE benar-benar membuktikan komitmennya untuk mensejahterakan masyarakat yang ada di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel). Lihat saja, saat ini ada sekitar 630 kepala keluarga (KK) kurang mampu dikabarkan akan menikmati penerangan lampu listrik, setelah mendapatkan bantuan pemasangan instalasi gratis dari pemerintah.

Menurut Kadis Pertambangan dan Energi Minsel Pengky Terok, pemasangan instalasi gratis, oleh pihaknya masih terus dilakukan. “Sampai saat ini, sudah ada sekitar 30 KK yang sudah menikmati penerangan listrik. Dan sisanya masih dalam tahap penyelesaian,” ungkap Terok.

Bahkan Terok menambahkan, jika program tersebut oleh pihaknya masih akan diperjuangkan untuk penambahan di tahun 2016 medatang. “Tahun depan, dengan program yang sama ada 1500 warga kurang mampu yang sedang diperjuangkan oleh Ibu Bupati untuk bisa mendapatkan bantuan listrik gratis,” tandasnya.(dav)