Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Capai 90 Persen, Proyek Fisik di Minsel Hampir Tuntas

×

Capai 90 Persen, Proyek Fisik di Minsel Hampir Tuntas

Sebarkan artikel ini

AMURANG, (manadoterkini.com)-Dengan melihat realisasi pekerjaan proyek fisik yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2015 hampir tuntas dilaksanakan, bahkan sesuai persentase sudah sekitar 90 persen proyek fisik selesai dilaksanakan.

Hal tersebut dibuktikan saat tim PHO Dinas PU beberapa waktu lalu telah menyelesaikan beberapa sisa paket pekerjaan yang belum di PHO.

Secara keseluruhan paket pekerjaan fisik yang bersumber dari APBD 2015. “Hampir seratus persen selesai dikerjakan,” kata Kepala Dinas PU Minsel Ir Joutje Tuerah ST MSi melalui Kabig Binamarga Ventje Karouan kepada manadoterkini.com belum lama ini.

Menurutnya, dalam pelaksanaan pekerjaan fisik yang dilakukan sejauh ini belum ada pekerjaan yang ditemukan bermasalah.”Kalaupun ada, batas waktu untuk melakukan perbaikannya itu masih ada waktu yang tersisa hingga akhir Desember ini,” kata Karouan.

Dikatakannya, dimana pihaknya terus melakukan pemantauan terhadap jalannya pekerjaan yang dilakukan.”Apalagi yang masih belum terselesaikan, kami terus menggenjot kontraktor untuk mempercepat proses pelaksanaannya hingga selesai akhir tahun ini,” tukasnya. Pihaknya juga optimis untuk pelaksanaan pekerjaan proyek fisik yang bersumber dari APBD 2015 akan selesai secepatnya.” Tetap optimis semua pekerjaan selesai akhir Desember ini,” tandasnya.(dav)