Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanManadoPolitik

Hampir Semua Lembaga Nyatakan GSVL-Mor Menang

×

Hampir Semua Lembaga Nyatakan GSVL-Mor Menang

Sebarkan artikel ini

hasil quick countMTerkini.com, MANADO – Proses Pemilihan Walikota Manado sudah berjalan sebagaimana ditetapkan KPU Manado, Rabu (17/2/2016) pagi hingga siang hari.

Hasil quick countDimana pada perhitungan suara cepat, sejumlah lembaga dan desk Pilkada Pemkot Manado termasuk diantaranya media center GSVL-Mor.

Hasil quick countMenurut pemaparan tim media center GSVL-MOR bahwa hasil real count, pasangan calon (Paslon) yang dicalonkan Partai Demokrat, PKPI Kota Manado ini menang dengan selisih tipis dari Harley Mangindaan dan Hanny Joost Pajouw.

”Hasil akhir Real Count Perhitungan GSVL MOR Center berdasarkan hasil data C1 sebagai berikut Harley Mangindaan, calon Wali Kota Nomor Urut memperoleh suara 31.32%, GSVL 36.27%, dan HJP 32.43%. Dengan demikian GSVL MOR unggul, terima kasih buat partisipasi rakyat Manado. Ini semua adalah kemenangan seluruh rakyat Manado,” ucap Hendra Zoenardjy Ketua tim media center GSVL-MOR.

Senada diungkapkan Budi Rarumangkai, bahwa hampir semua lembaga menyatakan GSVL-Mor menjadi pemenang. “Hampir semua yang melakukan hitungan cepat menyatakan Pilkada Manado telah dimenangkan GSVL-Mor,” kata Budi.

Sementara ini, ribuan masyarakat ramai-ramai mendatangi Hotel Quality sebagai tempat sementara tim media center GSVL-MOR melakukan aktivitas pengimputan data. Warga mengaku bangga dan tinggal menunggu pelantikan GSVL-MOR dilaksanakan. (ald)