Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Pemerintahan

Maknai Hari Kartini Dengan Sepenuh Hati, Laksanakan Amanah, Bekerja Keras, Berintegritas

×

Maknai Hari Kartini Dengan Sepenuh Hati, Laksanakan Amanah, Bekerja Keras, Berintegritas

Sebarkan artikel ini

received_10201482305336084MTerkini.com, SULUT – Maknai hari Kartini ini dengan semangat memegang teguh tanggung jawab, sepenuh hati melaksanakan amanah dengan bekerja keras, berkomitmen, berintegritas, profesional serta dapat menciptakn inovasi-inovasi dalam pekerjaan. Demikian diungkapkan Ibu Ir Erni Tumundo Msi yang sekarang ini memegang tanggung jawab Kaban Perlindungan Anak Provinsi Sulut.

“Sebagai ibu bagi anak-anak dan istri pendamping suami, saya harus mampu membagi waktu dan terus membangun komunikasi yang berkualitas dan mampu memberikan teladan yang baik dalam keluarga maupun bagi anak-anak, sehingga model atau contoh yang baik diperoleh anak-anak dari rumah bukan diluar,” tandas wanita yang kesehariannya sebagai aparatur sipil negara (ASN) sembari mengatakan ciptakan komunikasi terbuka baik ditempat kerja maupun dalam lingkungan keluarga.

“Sejak dahulu kala kita sudah memiliki perempuan-perempuan hebat dari Sulawesi Utara. Karena itu, saya berharap mari kita terus berkarya untuk masa kini dan masa yang akan datang, sambil bersama-sama kita wujudkan perempuan Sulut yang berkualitas, mandiri dan berkepribadian. Kita ciptakan dunia yang nyaman bagi anak-anak kita,” kunci Tumundo.(alfa)