Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanBitung

Terkait Pelayanan Publik Di Kota Bitung, Menpan RB: Perlu Ditingkatkan Pelayanannya

×

Terkait Pelayanan Publik Di Kota Bitung, Menpan RB: Perlu Ditingkatkan Pelayanannya

Sebarkan artikel ini

menteri pan riMTerkini.com, BITUNG – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Prof. Dr. H. ‎Yuddy Chrisnandi ME saat melakukan kunjungan kerja (kunker) di Kota Bitung, Kamis (‎12/05/2016)‎.

Dalam kunjungannya Chrisnandi menyatakan siap membantu Kota Bitung lewat berbagai Aspek ‎pembangunan, juga pariwisata agar lebih maju, asalkan Bitung masuk dalam ‎kriteria atas dasar daerah baik seperti menyandang Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), pelayanan perijinan ‎baik, serta Pengelolaan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” ungkapnya.

Dia juga mengatakan Program dan pelayanan publik di Kota Bitung sudah Baik, namun perlu adanya ‎peningkatan terutama dari segi pelayanan, agar kedepan lebih baik lagi,” tambahnya.

Sementara itu Walikota Lomban lewat percakapan tersebut merespon positif arahan Menpan, ‎dan akan lebih meningkatkan kualitas pelayanan walau sudah baik. “Tentunya ‎lewat Pemerintahan yang saya pimpin saat ini akan lebih mewujudkan ‎pelayanan baik, ini sebagai tujuan mensejahterakan masyarakat dan mewujudkan ‎pembangunan dan akan membuat gebrakan di bidang Pariwisata”, ujar Lomban.

Kunjungan Menteri yang didampingi Wakil Gubermur Sulut Steven Kandouw diterima langsung oleh Walikota ‎Bitung Maximiliaan J. Lomban bersama Ketua TP-PKK Ny Khouni Lomban-Rawung ‎serta Sekretaris Kota Bitung Drs Malton Andalangi.‎(ref)