Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Bupati Tetty Serahterima Peserta Tolu Minsel Tahun 2017

×

Bupati Tetty Serahterima Peserta Tolu Minsel Tahun 2017

Sebarkan artikel ini

minselmanadoterkini.com, AMURANG – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu SE pada Selasa (1/8) melakukan serah terima bagi puluhan finalis Toar-Lumimuut (Tolu) Minsel Tahun 2017. Dimana mereka siap bersaing di malam final yang akan dilaksanakan pada Jumat 4 Agustus 2017 pekan ini.

Serah terima dilakukan di rumah Dinas Bupati Minsel Kelurahan Pondang Kecamatan Amurang Timur dan dihadiri oleh Sekdakab Minsel Drs Danny Rindengan MSi, para Asisten, kepala-kepala Perangkat Daerah (PD), para Camat, dan orang tua dari para peserta.

Ketua umum panitia Tolu Minsel dr Michaela Elsiana Paruntu MARS dalam sambutannya mengatakan, dalam kegiatan ini Minsel kedepan mampu menghasilkan duta-duta yang dapat memperkenalkan wisata budaya daerah.

“Baik ditingkat nasional bahkan internasional, serta duta pembangunan yang mampu berdaya saing,” ujarnya.

Diketahui, calon Tolu Minsel merupakan utusan dari PD-PD, kecamatan-kecamatan, serta sekolah-sekolah yang ada di Minsel dan para peserta yang ikut ada sekitar 32 peserta yang terbagi dari 18 Toar dan 14 Lumimuut.(dav)