Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanManado

Pemkot Manado Gelar Tulude Di God Bless Park

×

Pemkot Manado Gelar Tulude Di God Bless Park

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, MANADO – Pemerintah bersama masyarakat kota Manado Sabtu (3/01) sore, menghadiri perayaan adat masyarakat nusa utara yaitu Tulude yang diadakan di God Bless Park Boulevard Manado.IMG-20180203-WA0004

Perayaan pesta adat tulude diawali dengan prosesi pemotongan tamo sebagai ungkapan syukur atas apa yang telah dilalui. Ketua Ikatan Kekeluaragaan Sangihe, Sitaro dan Talaud Drs Agustinus Tahendung dalam sambutannya menyampaikan, pesta adat Tulude telah hadir jauh sejak tahun 1111 yang merupakan suatu ungkapan syukur masyarakat nusa utara.

“Tulude berasal dari bahasa sangihe yaitu Menude dalam bahasa manado Mo Tola (Menolak Bala), ini ungkapan syukur dari masyarakat nusa utara, mensyukuri apa yang telah dilalui di tahun sebelumnya,” ungkap Bu Tahendung.

Walikota Manado Dr Ir GS Vicky Lumentut SH. MSi. DEA dalam sambutannya menyampaikan
Pergantian tahun merupakan introspeksi diri atau mengevaluasi segala pencapaian apa yg kita lalui di tahun lalu. manado

“Makana inilah yang terkandung dalam pesta adat tulude, ini merupakan manivestasi rasa syukur manusaia kepada Tuhan,” ujar Walikota GSVL.

Lebih lanjut GSVL memberikan apresiasi kepada IKISST atas terselenggaranya kegiatan yang sudah menjadi agenda tahunan dari Pemerintah kota, Tulude sebagai pestaraian kearifin lokal yang mulai tergusur oleh perkembangan modernisasi selain itu menjadi salah satu pengembangan pariwisata manado sebagai rumah kita bersama dalam keberagaman.

“Mari kita pahami dan aplikasi dengan budaya yang sakral membangun hubungan yang vertikal dengan Tuhan yang maha kuasa dengan prinsip baku sayang, baku bantu dengan mempertahankan kota manado sebagai kota paling toleran se nusantara,terus berjuang citra kota kita sebagai kota paling toleran se nusantara, mari kita gali dan lestarikan budaya dalam bingkai kerukunan” pungkas Walikota yang akrab dengan slogan Cerdas.manado

Turut juga hadir dalam kegiatan tersebut Prof Dr Paula Lumentut Runtuwene, Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE bersama Imelda Markus Bastiaan, Ketua DPRD Kota Manado Nortje VanBone, Sekda Manado Drs Rum Usulu, Kapolresta Manado Kombes Pol FX Surya Kumara, Dandim 1309 letkol Inf. Arif Harianto. (angky)