Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Edukasi dan Religi

97 Siswa Bertarung Dalam Lomba Kompetensi di SMK 2 Manado

×

97 Siswa Bertarung Dalam Lomba Kompetensi di SMK 2 Manado

Sebarkan artikel ini

manadoterkini.com, SULUT – Sebanyak 97 siswa jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) mengikuti ujian Lomba Kompetensi Siswa (LKS) yang berlangsung selama empat hari sejak kemarin, Selasa (17/4/2018) yang bertempat di SMK Negeri 2 Manado.manado

Ketua Panitia Boyke Robot mengatakan, dalam LKS kali ini ada 20 mata lomba yang dipertandingkan.

“Di Manado, ada lima SMK menjadi tempat pelaksanaan, yaitu SMK Negeri 1, SMK Negeri 2, SMK Negeri 3, SMK Negeri 5 dan SMK Gloria,” kata Robot.

Ditempat yang sama Kepala SMK Negeri 2 Manado Robyn Koloway menambahkan, LKS ini adalah kompetisi tahunan antar siswa pada jenjang SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada SMK peserta.

manadoLKS ini setara dengan OSN (Olimpiade Sains Nasional) yang diadakan di SMP/SMA.

“Lomba Kompetensi Siswa diadakan setiap tahun. SMK Negeri 2 Manado ada empat mata lomba yang dilombakan. Lomba Kompetensi siswa diadakan setiap tahunnya,” jelas Robyn Koloway.

Koloway menambahkan, kegiatan ini juga merupakan salah satu bagian dari rangkaian seleksi untuk mendapatkan siswa-siswi terbaik yang akan dibimbing lebih lanjut oleh tim bidang kompetisi masing-masing dan akan diikutsertakan pada kompetisi keahlian tingkat nasional dan internasional. (Rizath)