Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

Wakili Wali Kota Manado, Kaban Liny Paparkan Pemanfaatan SIG

×

Wakili Wali Kota Manado, Kaban Liny Paparkan Pemanfaatan SIG

Sebarkan artikel ini

manadomanadoterkini.com, MANADO — Presentasi dengan judul “Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis (SIG) dalam Big Data Kota Manado” dipaparkan Kepala Badan Perencanaan Penelitian Pembangunan Daerah (Bapelitbanda) Dr Liny Tambajong ST MSi mewakili Walikota DR IR GS Vicky Lumentut SH MSI DEA, pada acara Kongres dan Pertemuan Ikatan Geografi Indonesia (IGI) yang dilaksanakan di Hotel Arya Duta Manado,Kamis (04/10/2018).

Acara Kongres dan Pertemuan Ikatan Geografi Indonesia (IGI) ini menghadirkan Ketua BIG, beserta dengan ahli-ahli Geograf lainnya.

Pada kesempatan ini, Kaban Liny menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Manado sudah dan sedang memanfaatkan Sistem Informasi Geografis dalam pemetaan by name by address di Kota Manado.

Sistem Pengumpulan Profil Kelurahan dimulai dari pengumpulan data di lingkungan hingga kecamatan se- Kota Manado. Para Kepala Lingkungan pun sudah di latih untuk membaca peta dan menaruh data serta informasi diatasnya, tentu saja melalui bimtek dan pertemuan-pertemuan yang diadakan oleh Big Data Kota Manado. (tim)