Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Manado

Musrenbang RKPD 2020, Tambajong : 4 Program Prioritas

×

Musrenbang RKPD 2020, Tambajong : 4 Program Prioritas

Sebarkan artikel ini

tambajongmanadoterkini.com, MANADO – Pemkot Manado telah menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Manado tahun 2020, Selasa (26/03/2019) kemarin, dengan tema “Peningkatan SDM dan Akselerasi Pembangunan Infrastruktur yang Ramah Air”.

Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Kota Manado, Dr Liny Tambajong mengungkapkan 4 Program Prioritas Musrenbang RKPD Manado 2020.

“Pertama Peningkatan Kualitas Layanan Pariwisata, kedua Penegakan Upaya Mitigasi dan Adaptasi, ketiga Peningkatan Layanan Infrastruktur Dasar Perkotaan, dan keempat Peningkatan Layanan Sosial,” ujar Tambajong, Rabu (27/03/2019).

Tak lupa Tambajong berterima kasih kepada Walikota Manado Dr GS Vicky Lumentut (GSVL) dan Wakil Walikota Manado Mor Bastiaan SE, yang hadir dalam Musrenbang RKPD Kota Manado kemarin. Juga Ketua DPRD Noortje Van Bone yang telah membacakan pokok-pokok pikiran DPRD Kota Manado.

“Terima kasih semuanya karena rangkaian Musrenbang dari tingkat Kelurahan, tingkat Kecamatan, hingga tingkat Kota sudah kita laksanakan menggunakan aplikasi SIMRAL,” ujar Tambajong. (