Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

ROR Instruksikan Pejabat Tidak Keluar Daerah Selama Pemeriksaan BPK

×

ROR Instruksikan Pejabat Tidak Keluar Daerah Selama Pemeriksaan BPK

Sebarkan artikel ini

rormanadoterkini.com, TONDANO – Bupati Minahasa Ir Royke Oktavianus Roring menginstruksikan agar para pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa supaya tidak keluar daerah untuk sementara waktu.

Hal ini berhubung sementara berlangsungnya pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas LKPD Pemkab Minahasa.

“Supaya pemeriksaan ini berjalan dengan baik, saya minta agar para kepala SKPD tidak keluar daerah untuk sementara dan bekerjasama secara proaktif dengan BPK,” ujar Bupati ROR, Kamis (4/04) tadi.

Selain itu, Bupati juga meminta supaya kepala-kepala SKPD agar dapat segera memasukkan laporan-laporan yang dibutuhkan BPK.

“Saya mengajak semua stakeholder terkait untuk dapat bekerja sama sehingga kita dapat mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang sudah kita raih selama 5 tahun ini,” jelasnya saat pelaksanaan entry meeting di ruang sidang kantor bupati.

Selain ROR, entry meeting tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey, SSi, Sekda Kabupaten Minahasa Jeffry Korengkeng, SH, MSi, Pengendali teknis BPK Puspita Dewi, Elvira Kaligis serta tim, Jajaran pemerintah kabupaten minahasa, dan para Camat. (fis)