Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa

BLT Kembuan Satu Disalurkan Langsung Oleh Bupati

×

BLT Kembuan Satu Disalurkan Langsung Oleh Bupati

Sebarkan artikel ini

Minahasamanadoterkini.com, Bupati Minahasa Dr Ir Royke Octavian Roring MSi menyalurkan langsung Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat terdampak Covid-19 secara simbolis yang bersumber dari Dana Desa (DD), Jumat (8/05/20) di Desa Kembuan Satu Kecamatan Tondano Utara.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Minahasa Jefry Tangkulung menjelaskan bahwa DD 2020 ini dibagi dalam tiga tahap pengerjaan dan didalamnya adalah BLT.

“Saat ini ada tiga kebijakan dari menteri desa dalam penganggaran DD. Yakni kegiatan padat karya tunai, penanggulangan Covid-19, dan BLT. Penerima BLT kabupaten minahasa seluruhnya berjumlah 18.696 Keluarga,” ungkap Tangkulung dalam laporannya.

Sementata itu, Bupati Minahasa menyampaikan bahwa dalam menghadapi pandemi Covid-19, Pemkab Minahasa berterimakasih atas perhatian pemerintah pusat yakni Presiden dan Wakil Presiden, juga pemerintah provinsi Sulawesi Utara yang selalu melihat kesengsaraan rakyat.

“Pemerintah Kabupaten Minahasa bersyukur ada perhatian dari pemerintah pusat yakni pak Presiden dan pak Wakil Presiden ketika warga ada dalam situasi sulit ini langsung dianggarkan akan bantuannya. Selain dari pemerintah pusat, Kabupaten Minahasa juga mendapat perhatian dari Pemprov Sulut dibawah kepemerintahan pak Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw,” ujar ROR.

Bupati ROR berharap BLT yang disalurkan dapat dimanfaatkan dengan baik sesuai dengan kebutuhan disetiap keluarga. Jangan disalah gunakan. Karena jika salah gunakan maka bantuan ini tidak akan diberikan ke penerima awal namun akan dialihkan ke warga yang betul-betul membutuhkan.

“Menghadapi pandemi Covid-19, Pemkab Minahasa telah menganggarkan dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Minahasa sebesar Rp59 Miliar untuk dipergunakan pada bidang kesehatan dan bantuan sosial,” jelasnya.

Data penerima BLT untuk Kecamatan Tondano Utara yakni Desa Tonsea Lama dengan jumlah penerima 104 Keluarga, Desa kembuan 100 Keluarga, Desa Kembuan Satu 66 Keluarga dan diserahkan secara non tunai lewat Bank Sulutgo. (fis)