Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanPolitik

Ketua DPRD Sulut dan Komisi I Tinjau Gedung Baru

×

Ketua DPRD Sulut dan Komisi I Tinjau Gedung Baru

Sebarkan artikel ini
kantor DPRD Sulut
Kantor DPRD Sulut yang beru di kawasan Kairagi

SULUT, (manadoterkini.com) – Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) bersama Komisi I melakukan peninjauan pekerjaan pembangunan kantor Dewan baru yang terletak di Kairagi Manado.

Ketua DPRD Sulut Steven Kandouw mengungkapkan, maksud kunjungan tersebut adalah untuk meninjau sejauh mana pekerjaan kantor baru Dewan Sulut. Mereka berharap pembangunan ini selesai sesuai perencanaan yang ditetapkan. “Kami melakukan peninjauan di kantor baru untuk mengecek sampai di mana pekerjaannya,” ungkap Kandouw.

Terpisah anggota Komisi I DPRD Sulut, Julius Jems Tuuk mengatakan, kedatangan mereka di kantor baru untuk melihat apakah benar pekerjaan tersebut berjalan sesuai dengan rencana. Menurutnya, bangunan itu sudah selesai kurang lebih 40%. Sementara, anggaran yang baru dicairkan sekitar 20%. “Anggaran yang dicairkan ternyata belum seberapa”.

Tuuk berpendapat, nampaknya kantor ini mungkin akan segera selesai tepat pada waktunya. Batas waktu yang ditetapkan tanggal 15 desember. Seandainya tidak selesai dalam jenjang waktu itu, dalam undang-undang mengatur ditambahkan 50 hari. “Kami melihat akan selesai karena juga sesuai komitmen dari pelaksana pekerjaan,” jelasnya. “Yang pasti, 2016 targetnya kami akan pindah ke kantor baru tersebut,” tandasnya.

Kegiatan peninjauan tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Sulut, Steven Kandouw dan dari komisi I di antaranya Ketua Komisi Ferdinand Mewengkang dan anggota Julius Jems Tuuk. (jef)