Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanHukum dan Kriminal

Terkait Aksi Terorisme di Jakarta, Damanik :Sulut harus Tetap Waspada

×

Terkait Aksi Terorisme di Jakarta, Damanik :Sulut harus Tetap Waspada

Sebarkan artikel ini

DamanikMTerkini.com, SULUT – Terkait dengan situasi yang terjadi di Jakarta yaitu mengenai terorisme, Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara Brigjen Pol Wilmar Marpaung lewat Kabit Humas Polda Sulut Wilson Damanik.SH kepada semua lapisan masyarakat di Sulut untuk tetap waspada. “Bom bunuh diri dan tembak menembak antara kepolisian dan pelaku teror perlu diwaspadai,” kata Damanik.

Lanjutnya, Kapolri mengintruksikan kepada semua anggota kepolisian serta jajarannya termasuk di dalamnya elemen masyarakat harus tetap waspada serta memerangi aksi-aksi seperti terorisme.

Damanik juga mengajak warga Sulut untuk bersama-sama memerangi aksi-aksi terorisme. “Instansi Pemerintah yang berada Kecamatan hingga Kelurahan dan Desa juga harus waspada termasuk semua jajaran Kapolisian,” kata Damanik kepada manadoterkini.com, di ruang kerjanya.

Untuk keamanan di Sulut sendiri kepolisian daerah Sulawesi Utara dalam hal ini Polda Sulut sudah lebih memperketat penjagaannya. “Hal ini terlihat dari pengamanan yang mulai di berlakukan baik di tempat belanja, usaha, dan juga perkantoran,” tutup damanik.(jef)