Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Selatan

Minsel Diguyur Hujan, Bupati : Warga Harus Tetap Waspada

×

Minsel Diguyur Hujan, Bupati : Warga Harus Tetap Waspada

Sebarkan artikel ini

hosangMTerkini.com, AMURANG-Wilayah Sulawesi Utara (Sulut) termasuk Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) beberapa hari ini diguyur hujan lebat. Dimana Minsel marupakan daerah rawan bencana tanah longsor, karena 17 Kecamatan berbukit.

Sehubungan dengan itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel melalui Penjabat Bupati Ir Peter Rene Hosang menyarankan warga agar meningkatkan kewaspadaan selama musim hujan.

“Saya minta kepada warga yang ada di Kabupaten Minsel tetap waspada, apalagi yang tinggal di bantaran sungai dan rawan dari ancaman tanah longsor,” ujarnya kepada manadoterkini.com Kamis (21/1) sore tadi.

Lanjut Dia meminta masyarakat, terutama pengguna jalan raya, diingatkan agar lebih hati-hati saat mengemudi di bawah guyuran hujan lebat dan menghindari jalan yang tergenang air.

“Bagi pengendara saya juga meminta agar harus berhati-hati terhadap tanah longsor,” pesannya.(dav)