Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Pemerintahan

Pembentukan OPD, Sulut Tercepat di Indonesia, Dirjen Otda Soni Sumarsono Apresiasi OD-SK

×

Pembentukan OPD, Sulut Tercepat di Indonesia, Dirjen Otda Soni Sumarsono Apresiasi OD-SK

Sebarkan artikel ini
Dirjen Otda DR Soni Sumarsono MDM
Dirjen Otda DR Soni Sumarsono MDM

manadoterkini.com, SULUT – Pembentukan Organisasi perangkat daerah (OPD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) merupakan pembentukan tercepat di Indonesia, menyusul Provinsi Jambi dan Jawa Timur. Hal ini mendapat apresiasi Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri DR Soni Sumarsono MDM.

Dirjen Otda Sumarsono kepada manadoterkini.com, Selasa (04/10/2016) mengatakan, Sulawesi Utara adalah yang tercepat pembentukannya. Hal ini tentunya sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) nomor 18 tahun 2016 tentang Perangkat Daerah.

“Sulut, tercepat penbentukan OPD-nya, sesuai PP no. 18 th 2016, 1. Sulut, 6 Sept 2016, 2. Jambi, 14 Sept 2016, 3. Jatim, 15 Sept 2016,” terang Sumarsono.

Dia menambakan, pencapaian ini tentunya tidak terlepas dari kerja keras seluruh SKPD dibawah arahan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw dan sinergitas DPRD Sulut.

“Ini semua berkat kerja keras seluruh SKPD di bawah arahan dan pengawasan ketat dalam kepemimpinan OD-SK dan dukungan DPRD yang kompak,” ungkapnya.

“Saat ini Saya berharap, penjabarannya Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yg telah di Perda-kan ke dalam rincian SOTK yang diatur dalam Pergub dapat segera diselesaikan. Sebagai Dirjen Otda dan mantan Penjabat Gubernur Sulut, Saya berharap Sulut selalu yang ter-HEBAT,” tandas Sumarsono.(alfa)