Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Bitung

Pemkot Bitung Peduli Korban Bencana Gorontalo

×

Pemkot Bitung Peduli Korban Bencana Gorontalo

Sebarkan artikel ini

 

bitung
Walikota Bitung dan Wawali melepas tim membawah bantuan untuk korban bencana di Gorontalo.

manadoterkini.com, BITUNG – Peduli bencana Gorontalo, Rabu (23/11/2016) Pemkot Bitung melepas tim yang akan membawah bantuan.

Tim yang terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana tersebut dilepas Walikota Maximiliaan J Lomban, SE MSi dan Wakil Walikota Ir Maurits Mantiri aerta sejumlah pejabat Pemkot Bitung.

“Pembiayaan bantuan ini ‎bersumber dari biaya tak terduga APBD Kota Bitung Tahun Anggaran 2016 yang ‎bernilai Rp.100.000.000,00 dan akan dibawa hari ini dengan menggunakan ‎angkutan darat dan rencananya besok Kamis 24 November 2016 akan diserahkan ‎secara langsung kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo,” ujar Lomban‎.

Nantinya, Sekretaris BPBD Drs Herman Makalew akan mewakolo Pemkot Bitung menyerahkan bantuan berupa bahan bangunan kepada Pemprov Gorontalo.

Bantuan bahan bangunan ini diantaranya, Seng 990 Lembar, Triplex 6m 516 Lembar, Paku Seng, 66 Kilogram dan Paku Triplex 66 Kilogram.(ref)