Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita PilihanPemerintahan

Luar Biasa, Job Fair 1 Tahun 2017 Diikuti 4.180 Pencari Kerja

×

Luar Biasa, Job Fair 1 Tahun 2017 Diikuti 4.180 Pencari Kerja

Sebarkan artikel ini

 

manado
Job Fair I 2017

manadoterkini.com, SULUT – Pameran bursa kerja “Job Fair” tahap 1 tahun ini, terbilang sangat sukses, karena diikuti 4.180 pencari kerja.

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari, 23 – 24 Maret 2017 di Hall Manado Town Square 3 oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi ini, mendapat respons luar biasa dari masyarakat.

Deputi Manager ACE, Febrian Lantang mengatakan total pelamar yang diterima pihaknya selama dua hari berjumlah 500 orang.

“Luar biasa antusias pencari kerja. Perusahaan pun dimudahkan mencari calon karyawan berkualitas. Kami memang membuka 50 lowongan,” kata Lantang.

Hal yang sama disampaikan HRD IT Center Aing Wagey. Dia pun tak membayangkan jumlah pelamar yang ingin bekerja di IT Center begitu banyak.

manado
KADIS NAKERTRANS SULUT

“Sudah 356 pelamar. Kami memang membutuhkan tenaga marketing, security, dan sales,” tuturnya.

Sementara Arya Mamondol, salah satu pelamar mengapresiasi program kegiatan pameran bursa kerja ini. Kegiatan ini memang dinanti banyak orang.

“Ini jadi wadah dan kesempatan bagi kami mendapatkan pekerjaan. Saya tadi sudah tiga kali masukan lamaran ke perusahaan berbeda,” bebernya.

Sementara, Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Provinsi Sulut Erny Tumundo menjelaskan, sebelumnya jumlah perusahan yang ikut serta ada 46, dengan total lowongan 2.766, menyusul 6 perusahan, jadi total yang ambil bagian 52 perusahaan dengan jumlah lowongan 3.265.

Dia pun menambakan, Kegiatan Job Fair untuk tahun ini rencananya akan digelar 4 kali, dan tentu akan terus bersinergi dengan pihak perusahan yang sudah bekerjasama dan perusahaan yang baru.

“Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara akan terus bersinergi dengan pengusaha dan perusahaan dalam kegiatan seperti ini, dalam rangka meminimalisasi angka pengangguran, terutama memfasilitasi para pencari kerja, terlebih khusus yang berasal dari daerah ini, sebagaiman menjadi tujuan pemerintah Sulut,” pungkas Tumundo.(alfa)