Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Minahasa Utara

Hadiri Ibadah Paskah Paimpuluan Ne Tonsea Di Jakarta, Ini Pesan Wabup Lengkong

×

Hadiri Ibadah Paskah Paimpuluan Ne Tonsea Di Jakarta, Ini Pesan Wabup Lengkong

Sebarkan artikel ini

minselmanadoterkini.com, AIRMADIDI-Wakil Bupati Minahasa Utara (Minut) Ir Joppi Lengkong, saat menghadiri Ibadah Perayaan Paskah Paimpuluan Ne Tonsea (PNT) di lapangan kompleks TNI Angkatan Udara Pulomas Jakarta, Sabtu (6/5/2017), meminta agar menjaga persatuan, saling mengasihi, saling mengasihi dan saling menopang.

“Makna Paskah adalah kesempatan yang luar biasa bagi kita umat Kristen. Karena melalui kematian dan kebangkitan Yesus, memberi bukti akan cinta kasih Allah kepada umatnya yang percaya akan Yesus sebagai Juruselamat dunia. Dan melalui semangat Paskah diharapkan Tou Tonsea yang kerja dan tinggal di daerah perantauan untuk senantiasa saling mengasihi sebagai mana Yesus sudah memberikan contoh, saling membantu dan saling menopang, biarlah melalui momen Paskah juga torang selalu bersatu dan menjaga filosofi Sam Ratulangi yakni ‘orang hidup untuk menghidupi orang lain’ dan jangan sampai lupa itu kampung halaman Tonsea, untuk torang bangun bersama,” kata Wabup Lengkong, didampingi oleh Staf Khusus Bidang Humas dan Infokom Selfran Wungouw SE dan Melkie Wewengkang.

Lebih lanjut, Ibadah yang dilaksanakan oleh orang-orang asal Tonsea yang telah menetap di Jakarta dan sekitarnya ini, mengambil tema “Tonsea Berbudaya’ juga melaksanakan berbagai kegiatan yang tak lupa mengangkat seni budaya dari Tonsea yaitu musik kolintang, lomba palakat, kabasaran dan lain sebagainya.

Sementara itu, pengurus Paimpuluan Ne Tonsea (PNT) yang diketuai oleh mantan Danlanudsri Manado Kol Pnb Yorry Koloay, sangat bersyukur bisa melaksanakan kegiatan dalam rangka memperingati Paskah.

“Dan ini juga menjadi ajang baku dapa orang asal Tonsea yang menetap di Jakarta dan sekitarnya,” ujar Koloay, didampingi Ketua Panitia Heintje Wagiu.(Pow)