Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Liputan KhususMinahasa Utara

Bupati VAP dan Wabup Lengkong Temui Masyarakat Kepulauan

×

Bupati VAP dan Wabup Lengkong Temui Masyarakat Kepulauan

Sebarkan artikel ini

Minutmanadoterkini.com, AIRMADIDI – Bupati Minahasa Utara (Minut) Vonnie Anneke Panambunan (VAP) dan Wakil Bupati (Wabup) Joppi Lengkong, Forkopimda, Anggota DPRD, serta sejumlah pejabat pemkab, Rabu (19/7/2017) ‘turun gunung’ menemui warga masyarakat di kepulauan.Minut

Rombongan yang dipimpin Bupati VAP dan Wabup Lengkong, mengunjungi Desa Lihunu Kecamatan Likupang Timur (Liktim) dan Desa Gangga II Kecamatan Likupang Barat (Likbar) dengan menggunakan Kapal Milik Badan SAR (BASARNAS) Manado.Minut

Saat menjumpai masyarakat disana Bupati VAP dan Wabup Lengkong, tidak hanya bertatap muka dengan masyarakat, tapi juga memberikan bantuan kepada anak-anak skolah dan masyarakat, berupa tas sekolah, beras dan obat-obatan.Minut

“Meskipun Saya dan Pak Wakil sibuk dengan tugas tanggung jawab sebagai pemerintah, namun kami tidak lupa dengan masyarakat di kepulauan. Kami juga selalu mendoakan masyarakat di kepulauan. Dan kami berharap bantuan yang ada dapat berguna bagi masyarakat,” ujar Bupati VAP di dampingi Wabup Lengkong.Minut

Turut serta dalam rombongan tersebut, Kapolres Minut AKBP Alfaris Pattiwael SIK MH, Dandim Bitung-Minut Letol Inf Deden Hendayana SE, Ketua DPRD Minut Berty Kapojos SSos, Anggota DPRD Minut Hj Sarhan Antili, Basarnas Manado, dan sejumlah pejabat Pemkab Minut. (advetorial)